1. Jika ruang digunakan untuk aktivitas yang santai, seperti kamar tidur dan ruang keluarga,gunakan lampu dengan warna cahaya kekuningan yang soft. Jika aplikasinya untuk ruang yang membutuhkan penerangan jelas, seperti ruang kerja, pilihlah cahaya yang berwarna putih.

2. jika ruang memiliki fungsi ganda, misalnya sebagai ruang santai juga ruang untuk bekerja, aturlah sistem pencahayaannya menjadi 2 group. satu grup lampu dengan cahaya kuning dan satu grup lagi dengan cahaya putih. lalu pasang saklar seri menjadi 2 grup.
3. untuk menonjolkan objek tertentu, misalnya lukisan, patung, dan artwork, pasang lampu sorot yang mengarah ke obyek-obyek tersebut. ini disebut lampu spot. lampu spot biasa dipasang pada plafon, dinding, furnitur, dan lantai.

4. untuk penerangan general, pilihlah jenis rumah lampu tipe downlight. titiknya bisa diatur menyebar mengikuti luas plafon ruang. bentuknya pun tidak terlalu besar dan bisa masuk ke dalam plafon. Ruang akan terlihat lebih rapi. secara estetika, rumah lampu ini akan mendukung keindahan interior rumah anda.
5. Jika penerangan secara tidak langsung yang anda butuhkan, misalnya untuk drop ceiling, gunakan lampu dari jenis TL (lampu pendar). Lampu jenis ini bisa memiliki efek pencahayaan bayangan yang bagus. Lampu TL yang panjang juga akan menghemat jumlah titik lampu.

demikian semoga bermanfaat...!!!
sumber. idea.
rumah-strategis.com
Taufiq Rahman, ST.
(architect)
office : Komp. Bukit Nusa Indah Jl. Cemara Kav. 1480 Ciputat - Tangerang Indonesia.
telp . 021 982 74 184
simpati : 0812 1880 45 12
im3 : 0856 936 36 759
esia : 021 855 836 06
pin : 214BA236
www.rumah-strategis.com
Blog : www.tfqarchitects.blogspot.com
email : tfqabufaris@gmail.com
: admin@rumah-strategis.com
ym : taufiq_archits
Tidak ada komentar:
Posting Komentar